Remco Evenepoel kembali mencuri perhatian dunia. Kali ini pembalap 20 tahun itu sukses memenangkan Volta ao Algarve 2020, Minggu (23/2) kemarin. Rider Deceuninck–Quick Step ini berhasil mengungguli nama-nama tenar seperti Geraint Thomas (Ineos), Bauke Mollema (Trek-Segafredo), dan Elia Viviani (Confidis).

Volta ao Algarve 2020 berlangsung pada 19-23 Februari. Balapan bergengsi di Portugal ini terbagi dalam lima etape. Evenepoel memenangkan dua dari kelima stage tersebut. Ia menduduki posisi pertama pada etape kedua, Kamis (20/2) kemarin.

Evenepoel kembali naik podium di etape kelima, Minggu kemarin. Ia menuntaskan balapan Individual Time Trial (ITT) sejauh 20,3 kilometer dengan catatan waktu 24 menit 7 detik. Posisi kedua ditempati juara dunia ITT, Rohan Dennis (Ineos) dengan gap 10 detik. Tempat ketiga diisi Stefan Kung (Groupama-FDJ) dengan selisih 19 detik.

Kemenangan di etape pamungkas mengantarkan Evenepoel sebagai juara Volta ao Algarve 2020. Ia menduduki puncak general classification dengan catatan waktu 19 jam 23 menit 42 detik. Maximilian Schachmann (BORA-hansgrohe) finis kedua. Posisi ketiga diisi Miguel Angel Lopez (Astana).

Ini adalah kemenangan kedua bagi pembalap asal Belgia tersebut. Sebelumnya, pemuda yang digadang-gadang sebagai titisan Eddy Merckx ini berhasil menjuarai Vuelta a San Juan 2020, awal Februari lalu. Kemenangan ini sekaligus menjadi modal sebelum berlaga di Giro d'Italia, Mei nanti.

"Saya bekerja keras dalam waktu dua bulan. Saya belum berada dalam kondisi terbaik. Tetapi saya masih punya waktu," kata pembalap yang disebut sebagai Lionel Messi-nya balap sepeda ini seperti dilansir Cycling Weekly.(mainsepeda)

Final General Classification (Sepuluh Besar)
1. Remco Evenepoel, Deceuninck – Quick-Step, 19 jam 23 menit 42 detik
2. Max Schachmann, Bora-Hansgrohe +0,38 detik
3. Miguel Angel Lopez, Astana +0,39
4. Rui Costa, UAE Team Emirates +0,56
5. Tim Wellens, Lotto-Soudal +1,17
6. Simon Geschke, CCC +1,18
7. Lennard Kamna, Bora-Hansgrohe +1,26
8. Bauke Mollema, Trek-Segafredo +1,31
9. Joao Almeida, Deceuninck – Quick-Step +1,40
10. Amaro Antunes W52 / FC Porto +1,57

Foto: Getty Images

Populer

Fantastic CC Gowes Tanpa Bidon, Tak Lupa Beramal!
UCI World Championship 2025: Pogacar Back to Back Juara Dunia Road Race
Israel-Premier Tech Rebranding Dampak Meluasnya Aksi Pro Palestina
Ini Dia Hasil Resmi Bentang Jawa 2025
Bluefire Ijen KOM 2025: Cyclist Asing Terpukau Erek-erek, Merindukan Dholo
Vuelta a Espana 2025, Etape 1: Menang di Turin, Philipsen Hapus Kekecewaan Tour de France
Nasib Biniam Girmay Terkatung-katung Efek Merger Lotto-Intermarche
Renewi Tour 2025, Etape 1: Merlier Tak Terbendung di Breskens
Bentang Jawa Lunas
Bentang Jawa 2025: Pak Kepsek Finish Strong, Raih Pair Ketiga bersama Joko!