Beragam Event Menarik Sambut Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani diapit Johnny Ray, Amdani Ocha dari SUB Jersey, dan Azrul Ananda

Untuk menarik minat wisatawan, Banyuwangi menyusun kalender event mulai dari Januari hingga Desember. Namanya Banyuwangi Festival. Terdapat 99 event yang terselenggara di Banyuwangi Festival sepanjang tahun ini. Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022 adalah salah satunya.

Banyuwangi Festival telah digelar sejak 2012. Mengangkat event-event menarik dengan berbagai tema. Mulai dari pariwisata, pelayanan publik, UMKM, kesehatan, pendidikan, kuliner, hingga sport tourism. Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022 termasuk dalam poin terakhir, yakni sport tourism.

"Banyuwangi Festival kami gelar kembali tahun ini sebagai momentum untuk membangkitkan kembali pariwisata daerah. Berbagai atraksi kami rancang dan siap kami suguhkan kepada wisatawan yang sudah kangen dengan aneka event di Banyuwangi. Dengan beragam event-event yang kami gelar, harapannya bisa meningkatkan kembali ekonomi daerah," terang Ipuk Fiestiandani, Bupati Banyuwangi.

Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022 digelar pada 24 September mendatang. Bagi peserta yang ingin stay lebih lama di Banyuwangi, Anda dapat menikmati berbagai event seru lainnya yang jadwalnya berdekatan dengan Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani saat meresmikan Banyuwangi Festival 2022 pada Januari lalu

Berdasarkan kalender Banyuwangi Festival yang dirilis sejak Januari lalu, ada sebelas event yang bakal digelar pada bulan depan. Banyuwangi akan membuka Sepember dengan Festival Janger Millenial pada 2 September. Kemudian dilanjutkan dengan Pameran Purbakala pada 6-8 September.

Selain itu ada Festival Literasi pada 14 September dan Ijen Geocamp Festival pada 16 September. Bagi pecinta musik jazz, Banyuwangi akan menggelar Jazz Sawah pada 17 September. Dilanjutkan dengan Jenggirat Sehat RSUD Blambangan pada 18 September.

Sebelum turun di Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022, Anda bisa menikmati Petik Sungai di Sungai Karangdoro pada 23 September. Petik Sungai adalah upaya anak-anak muda di Desa Karangdoro, Tegalsari, untuk menjaga ekosistem sungai.

Lalu pada 25 September, atau sehari setelah Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022, akan ada Fishing Festival. Event ini adalah cara Banyuwangi untuk menarik minat dari pehobi mancing. Pada tahun lalu, event ini dilangsungkan di Pantai Grajagan.

Banyuwangi menggelar dua event pada penghujung September, yakni Go Cat pada 28 September dan Festival Jambore Pokdarwis pada 30 September. Jadwal lengkap Banyuwangi Festival 2022 bisa klik DI SINI.

Sementara itu, pendaftaran Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022 masih dibuka hingga September nanti. Anda dapat memilih bundling dengan Kediri Dholo KOM Challenge 2022 untuk menuntaskan Trilogi Jawa Timur 2022. Selain mendapatkan harga spesial, Anda juga memperoleh prioritas untuk Bromo KOM Challenge 2023.

Mainsepeda.com juga mempersiapkan paket bundling pendaftaran untuk ketiga event itu. Tentunya dengan harga spesial! Ingat, tidak ada harga early bird untuk Bromo KOM 2023. Jadi, pastikan sudah mendapatkan slotnya sekarang juga!

Informasi pendaftaran terkait Banyuwangi Blue Fire Ijen KOM Challenge 2022 dan Kediri Dholo KOM Challenge 2022 bisa di-update di website dan Instagram Mainsepeda.com. Atau menghubungi Defi (0812-2280-8035). (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 102

Foto: Humas Banyuwangi


COMMENTS