by MainSepeda 17 September 2024
Pasca menjuarai dobel Giro-Tour, pandangan mata Tadej Pogacar tertuju pada Kejuaraan Dunia UCI di Zurich, 29 September 2024. Titel juara dunia sangat menarik perhatian cyclist asal Slovenia ini. Terlebih ia belum pernah menyandang status tersebut. Salah satu tandanya ialah gelar juara Grand Prix Cycliste de Montreal pada Minggu, 15 September 2024.