Begini Alur Pengambilan Starter Kit Journey to TGX!


Suasana pengambilan starter Kediri Dholo KOM Challenge lalu. Seperti halnya event Mainsepeda lainnya, pengambilan starter kit Journey to TGX tidak bisa diwakilkan.

Journey to TGX akan diselenggarakan kurang sepekan lagi. Start mulai pukul 05.00 WIB pada hari Sabtu, 2 Desember, nanti. Sebelum gowes dari Surabaya menuju Trenggalek sejauh 250 km, seluruh peserta diwajibkan mengambil starter kit sehari sebelumnya, Jumat, 1 Desember di Surabaya Town Square (Sutos).

Untuk pengambilan starter kit, peserta Journey to TGX harus datang sendiri ke lokasi pengambilan di Lobby Utama Sutos yang letaknya disamping Wdnsdy Café. Sebelum pengambilan starter kit, peserta wajib menujukkan identitas diri. Bisa KTP, SIM, atau Paspor.

Selain kartu identitas, peserta diharapkan sudah menyiapkan lembar persetujuan dan final statement yang sudah ditandatangani peserta. Final statement itu telah dikirim panitia ke email masing-masing peserta. Sedangkan lembar persetujuan bisa di-download di mainsepeda.com. Pengambilan starter kit pada hari Jumat bisa dilakukan pukul 10.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Alur pengambilan starter kit sebagai berikut. Pertama peserta datang dan mengambil nomor antrean. Kemudian setelah mendapatkan nomor antrean, peserta diarahkan menunggu di tempat yang disediakan panitia.

Ketika nomor antrean dipanggil, peserta menyerahkan nomor antrean di meja pengambilan starter kit. Apabila nomor antrean sudah dipanggil tiga kali dan peserta tidak hadir di meja starter kit, maka nomor antrean dianggap tidak berlaku. Peserta harus mengambil nomor antrean ulang.

Sebelum meninggalkan meja pengambilan starter kit. Pastikan barang yang diterima sesuai dengan data di final statement.

Yang perlu perlu diperhatikan juga saat pengambilan starter kit adalah gelang transfer service. Gelang tersebut adalah penanda bahwa peserta terdaftar sebagai pengguna penitipan barang atau tidak. Baik dari Surabaya-Trenggalek, Trenggalek-Surabaya, atau dua-duanya.

”Di gelang transfer service ada dua kolom untuk distempel. Pemberian stempel sesuai layanan yang sudah dipesan oleh peserta, bisa salah satu atau dua-duanya. Saat pengambilan starter kit hal ini perlu dipastikan,” kata Defiana Utami dari Mainsepeda.

Journey to TGX adalah event cyclo touring baru dari Mainsepeda. Digelar Sabtu, 2 Desember 2023. Event ini mengajak peserta untuk bersepeda dari Surabaya menuju kota yang sedang bergeliat maju, Trenggalek. Menempuh jarak sekitar 250 km.

Rute akan melewati Jalur Lintas Selatan yang pemandangannya menakjubkan. Mungkin, itu adalah salah satu jalur paling indah di Indonesia.

Dari simulasi, kebanyakan peserta sudah akan mencapai finis pada pukul 18.00. Finisher Party akan disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Trenggalek, antara pukul 17.00 hingga 22.00. Menyediakan aneka makanan dan hiburan dari masyarakat setempat.

Pada hari berikutnya, ada acara gowes opsional berupa "Climbing Coffee Ride" bersama Azrul Ananda School of Suffering (AA SoS) dan Trenggalek Loop Cycling Club (TLCC). Peserta yang berpartisipasi akan diajak menanjak ke kebun kopi zaman Belanda, Dilem Wilis, hanya 20 km dari pusat kota Trenggalek. Acara minum kopi seru dan berbagai door prize disediakan di acara ini. Dengan grand prize berupa frameset dari Wdnsdy Bike!

Saat climbing coffee ride, para peserta bisa menggunakan jersey komunitas masing-masing. Performance t-shirt dari panitia hanya wajib digunakan saat event hari Sabtu, gowes dari Surabaya menuju Trenggalek. Meski boleh mengenakan jersey komunitas, bike number harus tetap terpasang, seperti saat gowes hari Sabtu.

Journey To TGX adalah hasil kolaborasi Mainsepeda dengan Pemerintah Kabupaten Trenggalek. (Mainsepeda)


COMMENTS