Kemenangan Perdana Pedersen Sebagai Juara Dunia

Mads Pedersen (Trek-Segafredo) akhirnya pecah telur. Pembalap asal Denmark tersebut menjuarai etape kedua Tour de Pologne 2020, Kamis (6/8) tengah malam. Ini adalah kemenangan pertamanya setelah menyandang status juara dunia 2019.

Rider 24 tahun itu mengunci posisi pertama setelah menang adu sprint lawan Pascal Ackermann (Bora-Hansgrohe) dan Davide Ballerini (Deceuninck-QuickStep). Pedersen menyelesaikan etape kedua dengan catatan waktu 3 jam 26 menit 2 detik.

"Pertama, saya ingin mendedikasikan kemenangan ini untuk Fabio Jakobsen setelah mengalami kecelakaan Rabu kemarin. Saya senang bisa mempersembahkan kemenangan ini untuknya. Saya berharap ia cepat sembuh," ucap Pedersen.

Etape kedua ini menyuguhkan medan yang cenderung datar sepanjang 151 kilometer. Membentang dari Opole menuju Zabrze. Rute ini hanya memiliki satu tanjakan kecil sepanjang 3,9 kilometer, dengan gradien hanya 4,8 persen.

Adu sprint menjadi penentu di etape kedua ini. Alex Kirsch, Jasper Stuyven dan Edward Theuns membuka jalan bagi Pedersen untuk menyerang di kilometer terakhir. Kesempatan ini tak disia-siakan oleh sang juara dunia. Pedersen menjadi pemenang setelah finis di depan Ackermann dan Ballerini.

"Kami memiliki strategi sejak awal bahwa kami harus membuka jalur sprint untuk saya. Tim melakukan pekerjaan yang sempurna dan saya bisa menyelesaikannya," bilang Pedersen.

Ini adalah kemenangan yang ditunggu oleh Pedersen. Penantiannya selama 312 hari akhirnya berbuah manis. Setelah menjadi juara dunia pada 29 September 2019, Pedersen belum pernah menang dalam sebelas event balap. Ia baru naik podium pada balapan ke-12 di Polandia.

Sementara itu, balapan di etape kedua ini tidak diikuti oleh Fabio Jakobsen (Deceuninck-Quick-Step) dan Marc Sarreau (Groupama-FDJ), Eduard Prades (Movistar) dan Damien Touze (Cofidis). Mereka mengalami cedera akibat kecelakaan mengerikan di etape pertama Rabu (5/8) malam.

Absennya Jakobsen membuat jersey kuning sempat diperebutkan. Akhirnya penyelenggara Tour de Pologne memberikannya kepada Kamil Malecki (CCC). Malecki dirasa berhak karena menempati posisi ketiga dalam General Classification (GC) setelah etape pertama.

Tim CCC sebenarnya berusaha memberikan jersey kuning kepada Deceuninck-Quickstep. Namun mereka terganjal aturan. Sebab Remco Evenepoel sebagai pembalap tercepat setelah Jakobsen, hanya menempati ranking ke-21 di GC. Evenepoel terpaut 20 detik dari Malecki.

"Baik tim dan Kamil merasa tidak pantas untuk mengenakan jersey kuning. Kami malah meminta agar jersey itu diberikan ke Deceuninck-Quickstep untuk etape kedua. Namun hal ini tidak mungkin dilakukan karena peraturan balapan," jelas tim CCC sebelum lomba. (mainsepeda)

Hasil Etape 2 Tour de Pologne 2020 (Top Ten)
1. Mads Pedersen (Denmark), Trek-Segafredo 3 jam 26 menit 2 detik
2. Pascal Ackermann (Jerman), Bora-Hansgrohe +0 detik
3. Davide Ballerini (Italia), Deceuninck-Quickstep +0
4. Rudy Barbier (Prancis), Israel Start-Up Nation +0
5. Alberto Dainese (Italia), Sunweb +0
6. Albert Torres (Spanyol), Movistar +0
7. Szymon Sajnok (Polandia), CCC +0
8. Jasper Philipsen (Belgia), UAE Team Emirates +0
9. Piet Allegaert (Belgia), Cofidis +0
10. Jurgen Roelandts (Belgia), Movistar +0

General classification (Top Ten)
1. Mads Pedersen (Denmark), Trek-Segafredo 7 jam 57 menit 42 detik
2. Pascal Ackermann (Jerman), Bora-Hansgrohe +4 detik
3. Kamil Malecki (Polandia), CCC Team +4
4. Luka Mezgec (Slovenia), Mitchelton-Scott +6
5. Davide Ballerini (Italia), Deceuninck-Quickstep +6
6. Wout Poels (Belanda), Bahrain McLaren +9
7. Jasper Philipsen (Belgia), UAE Team Emirates +10
8. Szymon Sajnok (Polandia), CCC +10
9. Alberto Dainese (Italia), Sunweb +10
10. Mark Cavendish (Inggris), Bahrain McLaren +10

Points classification (Top Three)
1. Jasper Philipsen (UAE Team Emirates) - 30 poin
2. Szymon Sajnok (CCC) - 29 poin
3. Luka Mezgec (Mitchelton-Scott) - 28 poin

Mountains classification (Top Three)
1. Julius Van den Berg (EF Pro Cycling) - 6 poin
2. Maciej Paterski (Polish National Team) - 3 poin
3. Nathan Haas (Cofidis) - 2 poin

Teams classification (Top Three)
1. UAE Team Emirates 23 jam 53 menit 36 detik
2. Bora-Hansgrohe +0 detik
3. Bahrain McLaren +0 detik

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 8: Jangan Sampai Celaka Konyol di Jalan


Audionya bisa didengarkan di sini


Foto: Getty Images


COMMENTS