TOUR DE FRANCE
by 07 November 2025
Kabar mengejutkan datang dari jagat balap sepeda dunia. Egan Bernal, pembalap andalan Ineos Grenadiers, melaporkan bahwa sepeda ikoniknya telah hilang karena dicuri. Bukan sembarang sepeda, yang raib adalah Pinarello Dogma F12 berkelir kuning yang ia tunggangi saat parade kemenangan di etape terakhir Tour de France 2019. Balapan yang jadi pencapaian terbaiknya sejauh ini.
by 01 August 2025
Ya Tadej Pogacar juara di Tour de France 2025. Sedangkan, Benjamin Prades menjadi terbaik di Tour de Banyuwangi Ijen 2025. Semua terangkum di Mainsepeda. Nah, yang menarik adalah rute BJ 2025 sudah dirilis. Jalurnya dialihkan ke jalanan makadam yang angker, tapi saya akan gas karena COT tidak mengenal rute angker.
by 28 July 2025
Tadej Pogacar (UAE Team Emirates-XRG) mencuri panggung utama Tour de France 2025 usai memastikan gelar juara keempat kalinya pada Minggu, 27Juli 2025. Keberhasilan ini membuatnya menyamai rekor legenda pembalap Inggris Raya, Chris Froome. Pogacar kini hanya terpaut satu gelar dari empat legenda balap sepeda yang telah mengoleksi titel Tour de France terbanyak berjumlah lima gelar.
by 27 July 2025
Hujan deras, jalanan licin, angin yang dingin mewarnai etape 20 Tour de France 2025 pada Sabtu, 26 Juli 2025. Namun, Kaden Groves (Alpecin-Deceuninck) tetap tampil sensasional dengan meraih kemenangan solo di Pontarlier. Ia meninggalkan rombongan breakaway lainnya ketika balapan tersisa 17 Km.
by 26 July 2025
Bukan Tadej Pogacar, bukan pula Jonas Vingegaard, melainkan Thymen Arensman (Ineos Grenadiers) yang mendapatkan sorotan utama di etape 19 Tour de France, Jumat, 25 Juli 2025. Pembalap 25 tahun itu tampi luar biasa untuk meraih kemenangan solo keduanya di Le Tour, sebutan Tour de France.
by 25 July 2025
Penampilan mengecewakan Ben O'Connor (Jayco-AlUla) selama dua pekan Tour de France 2025 bergulir sedikit terobati dengan kemenangan pada etape 18, Kamis, 24 Juli 2025. Yang spesial adalah kemenangan yang diraih pembalap Australia ini berstatus queen stage, atau etape terberat di Tour de France musim ini.
by 24 July 2025
Pembalap Lidl-Trek Jonathan Milan sukses merebut kemenangan etape kedua Tour de France 2025 pada Rabu, 23 Juli 2025. Kemenangan ini membantu Milan menjauhkan diri dari Tadej Pogacar (UAE Team Emirates XRG), di papan klasemen Point.
by 23 July 2025
Valentin Paret-Peintre menjadi sosok yang berhasil menjaga marwah tuan rumah Prancis pada ajang Tour de France 2025. Pembalap Soudal-QuickStep itu menaklukkan Mont Ventoux pada etape ke-16, Selasa, 22 Juli 2025, sekaligus menjadi kemenangan pertama cyclist Prancis di Tour de France musim ini.
by 20 July 2025
Kemenangan sensasional dikreasikan Tim Wellens dari UAE Team Emirates-XRG pada etape 15 Tour de France 2025, Minggu, 20 Juli 2025. Pembalap asal Belgia ini sukses merampungkan solo attack sejauh 40 km. Dengan penuh gaya, ia bahkan sempat melakukan high-five dengan para penggemar di trek lurus terakhir sebelum melintasi garis finis di Carcassonne.
by 19 July 2025
Thymen Arensman (Ineos Grenadiers) sukses mencuri perhatian dengan penampilan solonya yang gemilang di etape ke-14 Tour de France pada Sabtu, 19 Juli 2025. Ia finis terdepan di puncak Superbagneres yang terkenal "ganas". Kemenangan ini juga mengembalikan rekor Ineos Grenadiers di Tour de France. Sebelumnya, kemenangan terakhir "The British Super Team" terjadi pada 2023 silam.