Balap Sepeda Ditarget 3 Emas di SEA Games


Tiga medali emas adalah target yang harus dipenuhi tim balap sepeda Indonesia di SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam. Skuad Merah Putih beranggotakan 15 pembalap. Memperebutkan total 12 medali emas, cabang balap sepeda akan berlangsung pada 15-22 Mei.

Tim balap sepeda Indonesia meraih hasil mengecewakan di SEA Games 2019 di Manila, Filipina. Mereka hanya membawa pulang satu emas, empat perak, dan dua perunggu. Meleset dari target tiga emas yang dipasang PB ISSI kala itu. Hasil minor itu berharap tidak terulang di Hanoi.

"Tim cycling akan tampil di dua nomor, yakni MTB dan road. Targetnya tiga medali emas. Semoga bisa sesuai target," harap Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Jadi Rajagukguk dalam keterangan resminya.

Untuk menyukseskan misi tiga emas itu, Indonesia menurunkan 15 pembalap di Hanoi. Sembilan turun di road race dan enam di MTB. Ayustina Delia Priatna yang meraih perak di Asian Road Cycling Championships 2022 di Tajikistan pada 25-29 Maret lalu, dipastikan tampil di SEA Games.

Jadi Rajagukguk bersama tim downhill Indonesia yang akan tampil di SEA Games

Lalu di nomor MTB downhill akan digawangi duo atlet Jawa Timur (Jatim), yakni Popo Ario Sejati dan Tiara Andini Prastika. Pembalap asal Lumajang, Zaenal Fanani tetap menjadi tumpuan di cross country. Disiplin MTB akan bertanding 15-17 Mei. Sementara road race digelar 19-22 Mei.

Sementara itu, SEA Games ke-31 di Hanoi, Vietnam akan digelar 12-23 Mei 2022 dengan mempertandingan 40 cabang olahraga. Tim Indonesia berkuatan 499 atlet dan 214, akan berpartisipasi di 32 cabang olahraga. (mainsepeda)

Daftar Pembalap Indonesia di SEA Games 2021:

Road Race
Aiman Cahyadi
Bernard van Aert
Dealton Nur Arif Prayogo
Jamalidin Novardianto
Selamat Juangga
Terry Kusuma Yudha

Ayustina Delia Priatna
Dwika Mulya Sova
Gita Widya Yunika

MTB Downhill
Andy Prayoga
Popo Ario Sejati
Tiara Andini Prastika

MTB Cross Country
Ihza Muhammad
Sayu Bella Sukma Dewi
Zaenal Fanani

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 83

Foto: PB ISSI, NOC Indonesia


COMMENTS