Giro d’Italia 2018: Mohoric Menang Etape 10, Chaves Tersingkir

Etape 10 Giro d’Italia merupakan yang terpanjang, 244 km dari Penne ke Gualdo Tadino. Rutenya naik-turun tapi datar di ujung. Di atas kertas, ini adalah etape tidak berat, khususnya bagi para unggulan general classification (GC).

Selasa, 15 Mei, etape ini tiba-tiba jadi etape yang sangat dramatis. Dan memakan korban salah satu unggulan!

Di depan, barisan breakaway berhasil mencuri kemenangan. Matej Mohoric (Bahrain-Merida), berhasil menjadi juara setelah melarikan diri berdua bersama Nico Denz (AG2R La Mondiale), hampir 40 km menjelang finis.

Mantan juara dunia U23, Mohoric benar-benar super. Ini merupakan kemenangan pertamanya di Giro d’Italia, setelah tahun lalu mencuri satu kemenangan etape di Vuelta a Espana.

Usai etape, Mohoric mengucapkan terima kasih kepada timnya. Walau Bahrain-Merida mengejar podium dengan Domenico Pozzovivo, di Etape 10 mereka membiarkan Mohoric untuk kejar kemenangan.

“Dia (Pozzovivo) memberi saya izin untuk kejar kemenangan. Saya super happy atas itu,” tegasnya.

Ini merupakan kemenangan pertama Matej Mohoric di Giro d’Italia, setelah tahun lalu mencuri satu kemenangan etape di Vuelta a Espana.

 

Di belakang, pembalap Kolombia yang berada di urutan dua klasemen GC, Esteban Chaves, harus kiss goodbye peluangnya untuk jadi juara. Bintang muda Mitchelton-Scott itu sudah tertinggal sejak awal, dan tak mampu mengejar.

Dari urutan dua klasemen, hanya 32 detik di belakang rekan setim Simon Yates, Chaves akhirnya tertinggal puluhan menit dan out dari urutan unggulan.

Juara bertahan, Tom Dumoulin (Team Sunweb), juga sempat dalam zona bahaya. Sekitar 18 km sebelum finis, dia terlihat melebar dari jalan. Tampaknya dia terjatuh dan membutuhkan pergantian sepeda. Beruntung ada rekan setim menunggu dan menariknya kembali bergabung ke peloton, tidak kehilangan waktu.

Tom Dumoulin (Team Sunweb) mengganti sepeda setelah terjatuh, untungnya bisa kembali ke peloton.

 

Hasil Etape 10 ini mengubah drastis kompleksitas perebutan juara Giro d’Italia. Mitchelton-Scott tidak bisa lagi bermain dua kartu, harus habis-habisan menyokong satu bintang, Simon Yates. Pembalap Inggris itu masih mempertahankan maglia rosa (pink jersey) tapi harus sangat hati-hati terhadap ancaman para pesaing.

Simon Yates (Mitchelton-Scott) masih bertahan dengan maglia rosa (pink jersey) tapi harus ekstra waspada terhadap para pesaingnya di 11 etape ke depan.

 

Chaves harus ganti peran, dari andalan cadangan menjadi domestique (pemeran pembantu).

Tim-tim pesaing bisa bernapas sedikit lega. Tinggal berharap pada 11 etape yang tersisa kembali ada drama yang menguntungkan.

Kabarnya, Chaves merasa kurang sehat di awal etape ini, setelah hari istirahat Senin lalu (14 Mei). Makanya dia langsung ditinggal jauh sejak tanjakan pertama, saat etape baru berlangsung sekitar 20 km.

Esteban Chaves (Mitchelton-Scott) (jersey biru) harus out dari urutan unggulan karena kurang sehat.

 

Etape 11 Rabu (16 Mei) kembali jadi etape rolling, berlangsung 156 km dari Assisi ke Osimo. Di atas kertas, seharusnya juga aman-aman saja bagi para unggulan. Tapi drama pun bisa kembali terjadi! (mainsepeda)

 

Hasil Etape 10 Giro d’Italia 2018
(Top Ten)

1. Matej Mohoric (Slovenia), Bahrain-Merida 6 jam 4 menit 52 detik
2. Nico Denz (Jerman), AG2R La Mondiale
3. Sam Bennett (Irlandia), Bora-Hansgrohe + 34 detik
4. Enrico Battaglin (Italia), LottoNL-Jumbo
5. Davide Ballerini (Italia), Androni Giocattoli-Sidermec
6. Mads Wurtz Schmidt (Denmar), Katusha-Alpecin
7. Francesco Gavazzi (Italia), Androni Giocattoli-Sidermec
8. Jarlinson Pantano (Kolombia), Trek-Segafredo
9. Gianluca Brambilla (Italia), Trek-Segafredo
10. Jose Goncalves (Portugal), Katusha-Alpecin

 

General Classification
(setelah 10 dari 21 Etape)

1. Simon Yates (Inggris), Mitchelton-Scott 43 jam 42 menit 38 detik
2. Tom Dumoulin (Belanda), Team Sunweb + 41 detik
3. Thibaut Pinot (Prancis), Groupama-FDJ + 46 detik
4. Domenico Pozzovivo (Italia), Bahrain-Merida + 1 menit
5. Richard Carapaz (Ekuador), Movistar + 1 menit 23 detik
6. George Bennett (Selandia Baru), LottoNL-Jumbo + 1 menit 36 detik
7. Rohan Dennis (BMC), + 2 menit 8 detik
8. Pello Bilbao (Spanyol), Astana + 2 menit 8 detik
9. Michael Woods (Kanada), EF Education First-Drapac + 2 menit 28 detik
10. Chris Froome (Inggris), Team Sky + 2 menit 30 detik

 


COMMENTS