Kebanyakan cyclist punya kesamaan. Khususnya di Indonesia. Apa pun merek sepeda yang digunakan, kemungkinan besar mereka menggunakan komputer bermerek Garmin. Pekan ini, perusahaan yang berpusat di Olathe, Kansas, itu sedang berduka. Salah satu pendirinya, Gary Burrell, meninggal dunia pada Rabu, 12 Juni, di usia 81 tahun.

Bagi yang penasaran apa arti nama “Garmin,” nama para pendiri adalah jawabannya. Gary Burrell adalah “Gar” pada Garmin. Dia mendirikan perusahaan ini pada 1989 bersama Dr. Min Kao. Ya, “Min” pada Garmin.

Gary Burrell dan Dr. Min Kao.

Sebenarnya, Burrell sudah pensiun sejak 2002, bahkan sudah berhenti jadi co-chairman sejak 2004. Sejak saat itu, statusnya adalah Chairman Emeritus. Tapi, perusahaan ini merupakan karyanya. Sekarang, Garmin sudah memiliki lebih dari 13 ribu pekerja di 60 kantor di berbagai penjuru dunia.

“Gary Burrell adalah teman, mentor, dan partner saya selama lebih dari 30 tahun. Visi dia, nilai-nilainya, kemampuan engineering, dan komitmennya untuk melayani konsumen adalah fondasi dari pertumbuhan perusahaan kami,” kenang Dr. Min Kao.

Saat ini, Garmin dipimpin oleh President dan CEO Cliff Pemble. Dia merupakan salah satu orang yang direkrut Burrell di awal pembentukan perusahaan.

Sebelum mendirikan Garmin, Burrell pernah menjadi pimpinan di perusahaan-perusahaan elektronik kelautan dan penerbangan. (mainsepeda)

 

Populer

UCI World Championship 2025: Pogacar Back to Back Juara Dunia Road Race
Trik Modifikasi Brompton untuk Menanjak
Bentang Jawa Lunas
Ini Dia Hasil Resmi Bentang Jawa 2025
Vuelta a Espana 2025, Etape 21: Vingegaard Juara Tanpa Berpesta
Bentang Jawa 2025: Pak Kepsek Finish Strong, Raih Pair Ketiga bersama Joko!
Bentang Jawa 2025: 181 Peserta, 47 DNF, Rekor 119 Finisher!
Banyuwangi Bluefire Ijen KOM 2025: Juara Bentang Jawa Beri Tips Taklukkan Paltuding
Bentang Jawa 2025: Stephen Lane Juara! Pecah Rekor Finish Under 78 Jam
Vuelta a Espana 2025, Etape 16: Jalur Diblokade Aksi Protes, Kemenangan Bernal Hambar