Covid-19 Belum Reda, UCI Perketat Protokol Kesehatan


Union Cycliste Internationale (UCI) akan memperketat protokol kesehatan di musim balap tahun ini. Salah satu cara adalah dengan menerbitkan 'UCI Health Pass'. Tujuannya untuk mengurangi risiko penularan Covid-19 di peloton.

Melalui 'UCI Health Pass', diharapkan dapat meyakinkan tim dengan tingkat vaksinasi rendah, untuk membuat semua orang sudah divaksinasi. Meski, berdasarkan presentasi UCI pada Desember lalu, 97 persen anggota Women's WorldTeams, 86 persen anggota ProTeam, dan 79 persen anggota WorldTeam telah divaksinasi.

Selain itu, selama pandemi Covid-19 masih meninggi, UCI akan mengharuskan pembalap dipisahkan di podium, mengenakan masker, dan mengenakan jersey pemimpin mereka sendiri. Langkah-langkah ini berlaku di sebagian besar kompetisi road race yang disetujui UCI.

Aturan yang diperketat ini juga dilakukan di Prancis. Pemerintah setempat mengeluarkan undang-undang baru yang mengharuskan semua atlet yang berlomba di negara itu untuk wajib divaksinasi Covid-19. Utamanya yang bertanding di gedung publik. Peraturan anyar tersebut mulai diberlakukan pada 24 Januari mendatang.

Undang-undang ini secara efektif mengubah persyaratan Health Pass Prancis. Sebelumnya, publik cukup menunjukkan hasil tes Covid-19 yang negatif. Kini, tes saja tidak cukup. Mereka harus divaksinasi untuk mendapatkan akses ke ruang publik.

Hanya saja, belum ada keterangan apakah undang-undang anyar ini juga berdampak penuh ke olahraga outdoor seperti balap sepeda. Apalagi Prancis memiliki event balap paling akbar di dunia: Tour de France yang digeber Juli nanti. Juga event lain seperti Paris-Roubaix, Paris-Nice, hingga Criterium du Dauphine.

Meski belum jelas, sejumlah tim WorldTour sudah bergerak cepat. Juru bicara tim Jumbo-Visma, Ard Bierens mengatakan kepada Het Laatste Nieuws bahwa setiap orang yang diproyeksikan balapan di Prancis, telah memenuhi persyaratan yang diberlakukan pemerintah setempat.

Dokter tim QuickStep-Alpha Vinyl, Toon Cruyt menyebut timnya telah memvaksinasi semua pembalap dan staf. Pembalap senior yang kini memperkuat tim AG2R-Citroon, Greg Van Avermaet juga mendukung wajib vaksinasi bagi pembalap. Ia tidak ingin kasus Novak Djokovic terjadi di balap sepeda. (mainsepeda)

Foto: ASO


COMMENTS