Carapaz Out, Ineos Kehilangan Satu Taring

| Penulis : 

Perjalanan Richard Carapaz di La Vuelta a Espana 2021 resmi berakhir. Ia memutuskan angkat kaki ketika melaju di etape 14 akhir pekan kemarin. Balapan terbesar di Spanyol itu berpotensi sebagai lomba terakhirnya musim ini. 

Rider asal Ekuador itu dijadikan ujung tombak bersama Egan Bernal dan Adam Yates. Akan tetapi, performanya justru melempem. Kurang gereget. Carapaz bahkan kesulitan untuk finis di sepuluh besar.

”Saya ingin mendukung tim di sini, di Vuelta a Espana. Saya telah pergi ke sana setiap hari dan memberikan segalanya. Sayang, saya sangat menderita dengan cuaca yang panas dan berakhir benar-benar kosong," kata Carapaz pada Minggu pagi (29/8) waktu setempat.

Tak mengherankan jika Carapaz merasa kehabisan bahan bakar. Selain faktor cuaca, jadwal balapannya sangat padat dalam tiga bulan terakhir. Ia turun di Tour de Suisse dan menjadi juara di ajang itu.

Kemudian, tampil di balapan tiga pekan terbesar di dunia: Tour de France. Pembalap 28 tahun tersebut berhasil finis ketiga di general classification (GC). Berselang sepekan, ia memperkuat Ekuador di Olimpiade Tokyo dan merebut medali emas.

Pada akhirnya Carapaz harus mendengarkan kondisi tubuhnya. Berhenti di penghujung pekan kedua di Vuelta a Espana 2021 adalah pilihan terbaik. "Sekarang saya akan memulihkan diri dan mengatur ulang tujuan saya. Saya sangat bangga dengan apa yang telah saya capai musim ini," ucapnya. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 53

Foto: Cor Vos

Populer

Unduh Rute Terbaru EJJ 2026 600 Km di Mainsepeda App!
Dropbag, Fasilitas Terkini Peserta EJJ 2026 1.500 Km
Rute Pedih EJJ 2026 1.500 Km, Terobati Estetika JLS hingga Teksas
Ini Kalender Event Mainsepeda 2026 - Tantangan untuk Segala Jenis Sepeda!
Jay Vine Juara Umum Tour Down Under 2026
Komunitas yang Merangkul Semua Klub Sepeda
EJJ 2026: Panasnya Persaingan Juara Men 40 and Up
Debut Kemenangan Tiesj Benoot di Strade Bianche
Bentang Jawa Lunas
Kuota Peserta EJJ 2026 Kategori 600 KM Terpenuhi, Pendaftaran Ditutup Besok