Salah satu komunitas terbesar di Indonesia, Ratjoen Cycling Club (CC) bikin agenda menarik untuk merayakan hari jadi Republik Indonesia ke-76. Mereka membuat lomba foto kemerdekaan. Peserta ajang ini diharuskan sudah divaksinasi. Minimal dosis pertama.

Meski Indonesia memberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sejak awal Juli, Ratjoen CC punya trik untuk membuat anggotanya tetap aktif berolahraga, khususnya bersepeda. Mereka membuat Ratjoen CC Consistency Challenge pada Juli lalu.

Tantangan ini mengharuskan pesertanya untuk gowes selama sebulan penuh selama Juli. Irawan Djakaria, pentolan Ratjoen CC mengungkapkan, dari ratusan member yang berpartisipasi, sekitar 44 di antaranya secara konsisten mampu gowes selama 31 hari penuh.

"Seru. Teman-teman kejar-kejaran sampai hari terakhir. Sampai dijalani hingga 31 Juli," ucap Pak Kom, sapaan akrabnya. Rudy Rustanto menjadi finisher dengan kilometer terjauh. Cyclist yang akrab disapa Rudy Cepu ini menempuh jarak 4.566,52 kilometer.

Sejumlah member Ratjoen CC mengikuti vaksinasi pada Juni lalu

Ratjoen CC langsung menggelar event seru lainnya untuk Agustus. Kali ini mereka bikin lomba foto dengan tema kemerdekaan. Ada sejumlah syarat yang harus dipatuhi. Pertama, wajib mengenakan jersey terbaru Ratjoen CC dan menaati protokol kesehatan.

Periodenya 1-30 Agustus. Tiap peserta wajib menggunggah maksimal lima foto di akun Instagram. Foto harus disertai dengan narasi atau caption yang menarik. Sebab itu salah satu poin penilaiannya. Jangan lupa, setiap peserta wajib menyantumkan tagar #ratjoenkemerdekaan dan #ratjoenvaksin100persen di unggahannya.

"Selain khusus member Ratjoen, syarat utama dari lomba ini adalah tiap peserta harus sudah divaksin. Minimal sudah vaksin dosis pertama," tegas Daniel Adiseputro, Ketua Panitia Lomba Foto Ratjoen Kemerdekaan.

Syarat wajib vaksin bagi peserta lomba adalah wujud dukungan dan partisipasi Ratjoen CC terhadap program vaksinasi yang tengah digalakkan pemerintah. Bukti vaksinnya wajib diserahkan ke admin Ratjoen pada proses pendaftaran.

Daniel "Bombom" Adiseputro, Ketua Panitia Lomba Foto Ratjoen Kemerdekaan

Dibandingkan dengan event Juli lalu, konsep acara di Agustus ini memang dikemas lebih fun. Untuk memberi jeda kepada para anggota setelah habis-habisan bulan lalu. "Jika bikin challenge lagi, capek semua. Karena momennya Agustus, jadi kami buat lomba dengan tema kemerdekaan," terang Bombom, sapaan akrabnya.

Seperti event sebelumnya, lomba foto kemerdekaan ini juga banjir dukungan dari para sponsor. Juara akan mendapatkan hadiah bike computer. Doorprize-nya tak kalah menarik, ada wheelset, helm, aneka glove, dan banyak hadiah lain yang tak kalah menarik.

"Sengaja kami besarkan hadiah di doorprize. Supaya semua member yang yang gabung lomba ini memiliki kans sama besar untuk mendapatkan hadiah," jelas bapak tiga anak itu. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 52

Audionya bisa didengarkan di sini

Foto: Dokumentasi Ratjoen CC

Populer

Ratusan Cyclist Ramaikan Gowes Rayakan HUT Kota Malang ke-110
Valtteri Bottas, Pembalap F1 Menuju Kejuaraan Dunia Gravel UCI
Preview Bromo KOM Kategori Men 60+: Ambisi Besar Soetanto Tanojo Rebut Kembali Gelar Bromo KOM 
Bike and Camp, Cara Unik Mumed CC Gelar Acara Halal Bihalal 
Jelang Volta a Catalunya 2024: Banyak Tanjakan Hors Categorie, Pemanasan Jelang Grand Tour
Carlos Rodriguez Bungkus Gelar Juara Umum Tour de Romandie
Magic Tanjakan Wonokitri Bikin Rudy Cepu Tak Pernah Bosan Ikut Bromo KOM Hingga 10 Kali
Tour de Romandie 2024 Etape 4: Puasa Kemenangan Eks Juara Olimpiade Berakhir di Leysin
Melawan Panas Tour de France dengan Seragam Putih
Kolom Sehat: Paylater