Rayakan Ultah ke-80 dengan Gowes 80 Lap

| Penulis : 

Hugh William Porter memilih bersepeda untuk merayakan hari ulang tahunnya ke-80, 27 Januari kemarin. Legenda balap sepeda Inggris ini menyelesaikan 80 putaran, sekitar 36,5 kilometer, di sebuah lintasan track outdoor di Aldersley, Kota Wolverhampton. 

Porter mengaku sangat familiar dengan lintasan ini. Sebab, ini adalah tempatnya berlatih guna meraih empat gelar juara dunia. “Saya bangun di pagi ini dan, saya merasa gugup. Saya merasa berada pada hari di mana saya menikah,” ungkapnya.

Porter tidak gowes sendiri. Ia ditemani 50 cyclist lainnya. Melalui gowes ini, Porter menggalang dana untuk Compton Care. Lembaga ini membantu orang dengan penyakit yang kompleks, dan tidak dapat disembuhkan.

Menurut laporan Express and Star, Porter berhasil mengumpulkan dana 3,200 GBP di kegiatan ini. “Saya kagum dengan jumlah orang yang ikut serta dalam acara ini,” bilang pria yang kini berprofesi sebagai komentator balap sepeda itu. 

Wali Kota Wolverhampton, Claire Darke mengapresiasi apa yang dilakukan Porter. Sebagai bentuk penghormatan, dan partisipasi, Darke juga ikut bersepeda di Aldersley. Ia sukses menyelesaikan beberapa putaran.

“Ini adalah kesempatan bagus untuk mempromosikan bersepeda, serta mengumpulkan dana untuk tujuan yang baik,” ujarnyi.

Menurut Ruth Brown, kepala penggalangan dana, acara ini bukan kali pertama terjadi. Porter sudah bertahun-tahun melakukan penggalangan dana untuk lembaga kesehatan. Jika dikalkulasi, ia telah mengumpulkan lebih dari 100.000 GBP. Sekitar Rp 1,7 miliar.

“Ia sudah melampaui target yang ditetapkan sendiri. Pada awalnya ia ingin mengumpulkan 1,888 GBP,” sebut Brown. Seluruh uang yang terkumpul akan disalurkan ke Compton Car. Dana itu digunakan untuk mendukung pasien yang dirawat di sana.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada Hugh. Ia telah menjadi pelindung kami selama bertahun-tahun. Hugh sosok yang luar biasa. Ia masih bersepeda secara teratur di usia 80 tahun,” ucapnyi.(mainsepeda)

Foto: Express and Star

 

Populer

Ratusan Cyclist Ramaikan Gowes Rayakan HUT Kota Malang ke-110
Preview Bromo KOM Kategori Men 60+: Ambisi Besar Soetanto Tanojo Rebut Kembali Gelar Bromo KOM 
Valtteri Bottas, Pembalap F1 Menuju Kejuaraan Dunia Gravel UCI
Please Welcome, Feeling Susanty! Debutan Bromo KOM dari GLCCC
Kalender Event Mainsepeda 2024: East Java Journey Pertama, Bromo KOM X 18 Mei
Bike and Camp, Cara Unik Mumed CC Gelar Acara Halal Bihalal 
Kolom Sehat: Sisi Lain Bromo
Carlos Rodriguez Bungkus Gelar Juara Umum Tour de Romandie
Kolom Sehat: Habis Gelap Terbitlah Terang
Bromo KOM X Kategori Women Elite: Chika Zerra Berambisi Pertahankan Gelar