Persaingan juara Vuelta a Espana 2019 benar-benar panas sejak awal. Di Etape 2 yang terus naik-turun dan berkelok-kelok Minggu (25 Agustus), para unggulan sudah berani saling attack secara agresif.

Bintang Movistar, Nairo Quintana, berhasil mencuri kemenangan di etape sepanjang 199,6 km menuju kota pantai Calpe tersebut. Dia melakukannya setelah mengejutkan lima unggulan lain, melarikan diri hanya 2 km sebelum finis.

Mereka yang terkejut pun finis lima detik di belakang Quintana. Yaitu Nicolas Roche (Team Sunweb) di urutan kedua, diikuti Primoz Roglic (Jumbo-Visma), Rigoberto Uran (EF Education First), Fabio Aru (UAE Team Emirates), dan akhirnya Mikel Nieve (Mitchelton-Scott).

Kelompok ini unggul lagi sekitar 37 detik atas kelompok lain yang lebih besar. Termasuk di dalamnya pemakai red jersey, Miguel Angel Lopez (Astana).

Dengan hasil ini, maka Roche pun menjadi pemimpin baru general classification (GC) La Vuelta 2019. Lopez hanya mengenakannya sehari, setelah Astana memenangi etape team time trial (TTT) pembuka.

Bagi Roglic, walau tidak menang, hasil ini tentu membuat suasana hatinya lebih lega. Datang ke Spanyol dengan ambisi juara, pembalap Slovenia itu sempat tegang setelah pasukan Jumbo-Visma terjatuh saat TTT Sabtu lalu (24 Agustus). Kini Roglic kembali ke barisan atas GC, kembali punya kans besar menjadi juara overall.

Setelah etape TTT dan etape rolling, para unggulan itu bisa bernapas setidaknya sehari. Giliran para sprinter mendapat peluang menang di Etape 3, Senin ini (26 Agustus).

Rute 188 km dari Ibi ke Alicante memang dibumbui beberapa bukit, tapi secara keseluruhan cenderung lebih banyak turunnya. Khususnya di bagian akhir etape yang kemudian berakhir dengan jalanan datar.

Senin ini, para sprinter murni seperti Sam Bennett (Bora-Hansgrohe) dan Fernando Gaviria (UAE Team Emirates) harus bisa memaksimalkan peluang. Karena etape datar merupakan hal langka di La Vuelta! (mainsepeda)

Hasil Etape 2 Vuelta a Espana 2019 (Top Ten)
1 Nairo Quintana (Kolombia) Movistar Team
2 Nicolas Roche (Irlandia) Team Sunweb
3 Primoz Roglic (Slovenia) Team Jumbo-Visma
4 Rigoberto Uran (Kolombia) EF Education First
5 Fabio Aru (Italia) UAE Team Emirates
6 Mikel Nieve (Spanyol) Mitchelton-Scott
7 Sergio Andres Higuita Garcia (Kolombia) Equipo Euskadi
8 Tadej Pogacar (Slovenia) UAE Team Emirates
9 Alexander Aranburu Deba (Spanyol) Caja Rural-Seguros RGA
10 Alejandro Valverde (Spanyol) Movistar Team

General Classification usai 2 dari 21 Etape
1 Nicolas Roche (Irlandia) Team Sunweb 5:26:12
2 Nairo Quintana (Kolombia) Movistar Team 0:00:02
3 Rigoberto Uran (Kolombia) EF Education First 0:00:08
4 Mikel Nieve (Spanyol) Mitchelton-Scott 0:00:22
5 Miguel Angel Lopez (Kolombia) Astana Pro Team 0:00:33
6 Primoz Roglic (Slovenia) Team Jumbo-Visma 0:00:36
7 Wilco Kelderman (Belanda) Team Sunweb 0:00:38
8 Sergio Andres Higuita Garcia (Kolombia) Equipo Euskadi 0:00:40
9 Davide Formolo (Italia) Bora-Hansgrohe 0:00:46
10 Rafal Majka (Polandia) Bora-Hansgrohe

Foto: Eurosport, Bettini Photo

Populer

Kolom Sehat: Hari Apes Nggak Ada di Kalender
Tadej Pogacar Melawan Dirinya Sendiri di Giro d'Italia
Preview Bromo KOM X Kategori Men 30-34: Firman Hidayat Kembali Head to Head dengan Bagus Hefnar
Ratusan Cyclist Ramaikan Gowes Rayakan HUT Kota Malang ke-110
Kalender Event Mainsepeda 2024: East Java Journey Pertama, Bromo KOM X 18 Mei
Juarai Eschborn-Frankfurt, Maxim Van Gils Resmi Angkat Trofi WorldTour Perdana
Valtteri Bottas, Pembalap F1 Menuju Kejuaraan Dunia Gravel UCI
Kolom Sehat: Sisi Lain Bromo
Bike and Camp, Cara Unik Mumed CC Gelar Acara Halal Bihalal 
Preview Bromo KOM Kategori Men 60+: Ambisi Besar Soetanto Tanojo Rebut Kembali Gelar Bromo KOM