Merah Menyala ala Bahrain Victorious

| Penulis : 

Kebersamaan McLaren di tim Bahrain hanya bertahan setahun saja. Keduanya resmi berpisah untuk musim 2021 nanti. Mikel Landa dan kawan-kawan akan membalap di tahun baru dengan mengusung nama Bahrain Victorious.

Selain mengumumkan nama baru pada Senin (21/12) malam waktu Indonesia, Bahrain Victorious merilis jersey anyar yang akan mereka gunakan di balapan 2021. Jersey buatan brand asal Italia Nalini itu mengurangi corak oranye dan lebih menonjolkan warna merah menyala, khas bendera negara Bahrain.

Dalam laman resminya dijelaskan, perubahan nama ini adalah babak baru guna mempercepat visi untuk menampilkan ambisi dan optimisme Kerajaan Bahrain kepada dunia. Dimasukkannya Victorious ke dalam nama tim berfungsi sebagai pengingat akan tujuannya untuk mencapai kesuksesan di level tertinggi.

Tim ini meraih cukup sukses sepanjang 2020. Mereka menempatkan lima pembalap di sepuluh besar klasemen di tiga Grand Tour. Mikel Landa menempati posisi keempat di General Classification (GC) Tour de France 2020. Sementara Damiano Caruso finis kesepuluh.

Pembalap asal Spanyol, Pello Bilbao finis kelima di GC Giro d'Italia 2020. Selain itu, Hermann Pernsteiner finis kesepuluh di GC Giro tahun ini. Kemudian pada La Vuelta ciclista a Espana 2020, Bahrain McLaren mengantarkan Wout Poels ke posisi enam di GC.

"Bersepeda adalah salah satu olahraga paling menantang yang membutuhkan dedikasi, disiplin dan ketekunan. Nilai-nilai inilah yang diperlukan untuk menjalankan olahraga ketahanan yang mampu mendorong gaya hidup yang lebih baik untuk semua," kata Shaikh Nasser bin Hamad Al Khalifa.

"Bahrain Victorious akan mencerminkan visi kami untuk membangun tim yang mengutamakan performa yang bertujuan untuk menginspirasi dan menang di level tertinggi," imbuh pendiri tim Bahrain Victorious tersebut.

Menyambut musim 2021 nanti, Bahrain Victorious mendapatkan dukungan dari Dewan Pengembangan Ekonomi Bahrain, Bapco, Batelco, Bank Nasional Bahrain dan Alba. Mikel Landa dan kawan-kawan tetap menunggangi sepeda Merida pada tahun baru nanti. (mainsepeda)

Podcast Main Sepeda Bareng AZA x Johnny Ray Episode 26

Foto: Bahrain Victorious

Populer

Kolom Sehat: X , Sepuluh
SRAM Red AXS 2024: Rem Game Changer, Dapat Bike Computer, Tak Perlu Upgrade Pulley
Kalender Event Mainsepeda 2024: East Java Journey Pertama, Bromo KOM X 18 Mei
Giro d'Italia 2024, Etape 12: Breakaway 126 Km, Alaphilippe Finis Solo
Cyclist Asal Kalimantan Ramai-Ramai Ambil Race Pack Antangin Bromo KOM X di Hari Pertama
Maribeth Ikut Antangin Bromo KOM X karena Ada Kelas Women Under 29, Narendra Surprise Race Pack
TC di Sidoarjo Dua Bulan, Tiga Pembalap Muda Manado Siap Bersaing di Antangin Bromo KOM X
Dua Opsi Recovery Antangin Bromo KOM X: Datar atau Easy Climb
Datang Sebelum Race Pack Collection Dibuka, Alumni EJJ 2024 Bersyukur Start Bromo KOM X Lebih Awal
Ambil Race Pack Antangin Bromo KOM X, Dua Cyclist Asing Ini Usung Semangat Remedi